Senin, Februari 22, 2010

KOASKU BULAN II

Awal bulan di tahun 2010 jadi bulan kedua koasku. Mayoritas di bulan itu aku menghadapi kasus karang gigi, fuih membersihkan karang gigi memang pekerjaan yang ekstra menyebalkan mungkin tapi buatku ini merupakan bisnis plan, secara teoritis lubang gigi ataupun sikat gigi berawal dari penumpukan sisa makanan yang menjadi karang, that is it, semua berawal, aku membersihkan karang gigi pasien kemudian mereka puas dengan kondisi giginya kemudian mereka yang membantuku mencari pasien lain. Mouth by mouth eh mouth by ear, simple mungkin aku g butuh promosi diri “aku loh dokter gigi muda” atau pun menyebarkan kartu nama, sangat tidak efektif dan terkesan arogan. Kepuasan pasienlah yang akan menentukan rexeki kita. Mulut mereka adalah rezekiku.
Perawatan saluran akar, sebuah tindakan mensterilisasi bakteri dari gigi yang sudah mati (simple that mean), sangat complicated dan buatku pusing serta setengah gila ;-) tapi thanks god, aku mendapatkan pasien yang sungguh-sungguh kooperatif. Apabila dia (baca hafiz-red) aku minta datang jam 8, ia sudah datang jam setengah 8, cleaning service aja lum datang ;-) aku sangat bersyukur punya pasien seperti itu. Makasih hafiz.
Secara umum, aku g peduli dengan reqruiment yang diminta oleh kepanitraan. Aku menjalani apa adanya. G peduli ranking berapa aku dalam daftar klasemen jumlahnya pasien, buatku, jumlah pasien belum tentu menunjukkan kwalitas tindakan. Aku sangat bangga bahwa pasien-pasienku datang atas kemauan sendiri tanpa aku mengeluarkan uang serta promosi yang mereka lakukan. ;-)

0 komentar:

Posting Komentar


ShoutMix chat widget